SMA Negeri 1 Martapura dalam mengemban tugas memberikan layanan pendidikan, juga menjalin kerjasama atau kemitraan dengan berbagai pihak dan lembaga lain. Hal ini penting mengingat:

1. Kegiatan internal sekolah, perlu dilengkapi dengan dukungan dari pihak dan lembaga lain, tentu yang sejalan dengan visi dan misi sekolah dan tidak bertentangan dengan hukum atau perundang-undangan yang berlaku.

2. Memberi kesempatan pihak dan lembaga lain untuk turut berkontribusi bagi sekolah, khususnya bagi siswa. Keterbukaan penting demi mendapatkan informasi, inspirasi dari luar lingkungan sekolah sebagai presentasi kondisi dan tuntutan kekinian.

3. Pihak dan lembaga luar juga memperoleh manfaat, seperti melaksanakan tri darma perguruan tinggi dalam hal pengabdian masyarakat, melaksanakan riset atau penelitian, dan rekrutmen SDM di jenjang sekolah menengah atas.

Berikut adalah upaya sekolah untuk mendokumentasikan sejumlah kerjasama atau kemitraan yang telah dilaksanakan. Insyaallah kami akan memutakhirkan data.

 

 

Institute Trisakti Airlines

Insitute Trisakti Airlines telah melaksanakan sosialisasi di SMA Negeri 1 Martapura pada hari Rabu 1 Februari 2023, bertempat di aula sekolah.

Info Facebook

Info Istagram

 

Praktik Lapangan, PPL Mahasiswa ULM

Berlangsung dari 5 September - 24 November 2022.

Surat-Surat

 

Sosialisasi Pernikahan Anak Usia Dini

 

Kegiatan sosialisasi pada 3 November 2022. Link Berita.

 

Puskesmas Martapura 2

Kerjasama dengan Puskesmas Martapura 2 dalam rangka penelitian tesis magister oleh Yulia Yunara, S. Kep., Ns. Mahasiswa Magister Keperawatamn Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. Berlangsung beberapa tahapan, terakhir 20 Oktober 2023.

 

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Berlangsung sosialisasi dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada 16 Januari 2023 di aula sekkolah.

 

Kerjasama dengan SMA Negeri 5 Banjarmasin, dalam hal Projek Penguatan Profi Pelajar Pancasila (P5)

Dilaksanakan pada 25 Oktober 2022, di aula sekolah.

SMA Negeri 1 Martapura Kalimantan Selatan
SMAN 1 Martapura memiliki Visi _quote_Berakhlak Mulia, BErmutu, BeRbudaya, PeduLI Lingkungan, dan BerwawasAN Global_quote_, dapat menjadi wadah bina karakter yang bertanggung jawab kepada Tuhan.
SMA Negeri 1 Martapura Kalimantan Selatan

00:01:41
Views: 986
SMA Negeri 1 Martapura Kalimantan Selatan